Warung Pantai Seseh bisa jadi alternatif tempat menikmati berbagai makanan dan minuman sambil bersantai menikmati suasana pantai yang tenang. Juga tempat yang tepat untuk menikmati sunset.
Warung Pantai cocok untuk tempat besenang-senang bersama teman atau keluarga. Bentunya seperti bar sederhana yang berada di Pantai Seseh, menawarkan beragam minuman dan makanan dengan harga yang relatif terjangkau.
Perpaduan dari bibir pantai dan banyaknya pohon kepala di sekitar membuat Warung Pantai memiliki suasana yang nyaman dan santai. Selain itu, Warung Pantai juga sering mengadakan happy hour.
Lokasinya hanya beberapa kilometer di utara Canggu. Tempatnya cukup tersembunyi sehingga wisatawan lokal yang datang ke sini masih sedikit, pengunjungnya lebih banyak turis luar negeri.
Untuk yang tertarik akan berikunjung ke Warung Pantai Seseh maka bisa simak ulasannya mengenai lokasi, menu apa saja yang tersedia, dan hal menarik dari Warung Pantai ini.
Deskripsi Warung Pantai Seseh
Warung Pantai Seseh merupakan salah satu hidden gem di Badung, Bali. Lokasinya yang tersebunyi, berada dekat bibir pantai, dan memiliki beragama makanan dan minuman yang otentik.
Selain itu, sekitar Warung Pantai juga terdapat banyak pohon kelapa, panorama laut yang memukau dan deburan ombak yang beriringan akan membuat siapapun yang berkunjung suka.
Secara keseluruhan, Warung Pantai mendapat penilaian yang cukup positif berdasarkan ulasan para pengunjungnya. Ada juga pengunjung yang mengatakan bahwa makanannya otentik, lezat, dan selalu segar.
Selain menawarkan makanan lezat dan minumanan enak dengan harga terjangkau, para pelayanannya cukup ramah dan hangat, sehingga pengunjung merasa dekat dan nyaman.
Warung Pantai memiliki kapasitas 40 seats dan 30 bean bags, sehingga pengunjung bisa duduk di meja kayu atau bersantai di atas pasir.
Juga yang tidak kalah menarik dari tempat ini yaitu memiliki ayunan, sehingga tempat ini bagus untuk keluarga yang membawa anak-anak.
Banyak pengunjung yang mengatakan bahwa tempat ini sebagai bar paling santai di Bali. Pengunjungnya dari berbagai kalangan, mulai dari alternatif, intelektual, lokal, ekspatriat, turis hingga yoga dan botox, semuanya menikmati suasana dengan santai.
Menu Warung Pantai Seseh
Warung Pantai memiliki menu yang cukup beragam, tersedia menu breakfast, salads, starters, fish & seafood, noodes, soup, rice dishes, Pizza dll. Sedangkan untuk minumannya tersedia classic cocktails, signature cocktails, mocktail, soft drinks, hingga fresh juices.
Di sini juga tersedia kepala segar yang akan sangat nikmati dinikmati pada siang hari. Juga ada nasi campur yang jadi menu andalannya, dan harus mencoba pisang gorengnya juga.
Untuk harganya terbilang standar, untuk pizza mulai Rp70 ribuan kelapa muda Rp20 ribuan, bisa tambah es batu terpisah juga. Untuk detail dari menunya kami bagikan pada slide berikut.
Lokasi Warung Pantai Seseh
Warung Pantai Seseh berlokasi di Desa Cemagi, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung, Bali. Tidak jauh dari Canggu, jaraknya sekitar 6-8 kilometer atau perlu waktu perjalanan 18-22 menitan.
Karena lokasinya yang sedikit tersembunyi dan perlu sedikit perjuangan untuk mencapainya. Untuk mobil tidak bisa parkir langsung dekat Warung Pantai, jadi harus memarkir kendaraan di area Pantai Seseh, Desa Cemagi, lalu berjalan sekitar 300 meter ke arah barat.
Jam Buka
Warung Pantai buka setiap hari dari Minggu hingga Senin dengan jam operasional mulai dari pukul 8.00 sampai pukul 22.00 waktu setempat. Pengunjung bisa datang pagi di atas pukul 8.00, siang, atau sore menjelang malam.
Namun jika ingin mendapatkan suasana yang lebih santai dan tidak terlelu banyak pengunjung maka bisa datang di hari biasa. Dan waktu menjelang sunset ada waktu terbaik untuk berkunjung ke Pantai Warung.
Hal Menarik dari Warung Pantai Seseh
Tidak hanya menikmati berbagai hidangan dan minuman, pengunjung juga bisa melakukan atau menemukan berbagai hal menarik ketika datang berkunjung ke Warung Pantai, berikut diantaranya:
Bermain Pasir
Untuk berkunjung bersama keluarga bersama anak-anak, Warung Pantai bisa jadi tempat yang menyenangkan. Hal ini karena lokasinya tepat di bibir pantai yang memiliki pasir, meski warnanya tidak putih namun bisa untuk bermain pasir.
Anak-anak tentu saja akan menyukai kegiatan bermain pasir, untuk itu jangan lupa untuk membawa peralatan bermain pasir untuk memudahkan anak membuat berbagai bentuk dari pasir.
Saat bermain pasir, pastikan memilih lokasinya yang agak jauh dari pengunjung lainnya agar tidak mengganggu tentunya. Juga pastikan memilih lokasi yang aman, sebaiknya hindari bermain pasir di bawah pohon kelapa.
Bermain Air
Meski Pantai Seseh memiliki ombak yang terbilang besar, namun masih aman untuk anak-anak bermain air di pinggiran pantainya, namun harus tetap dalam pantauan orang tau ya.
Sebaiknya hindari area bibir pantai dengan ombak yang tinggi dan banyak karangnya. Biasanya akan ada bendera merah yang menandakan area pantai tersebut berbahaya untuk bermain air atau berenang.
Menikmati Suasana Sunset
Untuk yang ingin menikmati makanan dan minuman sambil menikmati suasana sunset yang indah maka Warung Pantai Seseh bisa jadi tujuan. Banyak pengunjung yang merasa takjub dengan pemandangan matahari terbenam di tempat ini.
Banyak pengunjung yang sengaja datang menjelang sore hari, tepatnya di atas jam 16.00, untuk menikmati suasana saat matahari mulai terbenam. Tips, jika ingin duduk di bean bag tepat tepi pantai bisa datang lebih awal.
Ayunan
Bukan hanya ada bean bag dan tempat duduk yang dekat dengan bibir pantai, Warung Pantai Seseh juga memiliki ayunan tepat di depan bangunan warungnya.
Selain orang dewasa, anak-anak juga sangat menyukai bermainan ayunan, terlebih jika ayunannya dekat dengan bibir pantai. Nah, jika berkunjung ke sini jangan lupa untuk mencoba ayunanannya ya.
Tips Berkunjung ke Warung Pantai Seseh
Agar kunjungan ke Warung Pantai memberikan kesan yang menyenangkan, maka tidak ada salahnya untuk menyimak beberapa tips berikut.
- Untuk mendapat pemandangan yang indah maka sebaiknya berkunjung di hari yang cerah.
- Jika ingin mendapatkan tempat duduk, maka sebaiknya datang lebih awal, hal ini karena Warung Pantai merupakan satu-satunya warung di Pantai Seseh.
- Sebaiknya menggunakan motor, karena hanya motor yang bisa parkir langsung dekat warung. Untuk mobil parkirnya agak jauh sekitar 300 meteran.
- Datanglah jam 17.00, ada happy hour, bisa dapat 4 bir dengan harga Rp100.000.
- Bawalah perlengkapan pantai dan buku jika ingin berlama-lama di sini.
- Untuk yang membawa anak-anak, beri mereka arahan untuk tidak mengganggu pengunjung lainnya.
Demikian ulasan mengenai Warung Pantai Seseh. Jika ada kesalahan informasi atau memiliki penglaman yang berbeda saat berkunjung ke sini maka bisa kirim komentar di bawah ini!